Pentingnya Persatuan Dalam Keberagaman

By adminweb 13 Agu 2021, 18:01:05 WIB Sekolah
Pentingnya Persatuan Dalam Keberagaman

Urgensi Persatuan dan Kesatuan dalam Keberagaman

Indonesia adalah negara yang heterogen dengan wilayah yang luas. Oleh sebab itu, persatuan dan kesatuan memiliki peranan yang sangat penting bagi proses integrasi Bangsa Indonesia yang kita cintai ini.

Mengingat betapa pentingnya persatuan dan kesatuan, maka para founding fathers kita menempatkannya ke dalam landasan ideologi kita (Pancasila) yaitu sila ke 3 yang berbunyi “Persatuan Indonesia”.

Selain itu, kita juga memiliki semboyan negara kita yaitu “Bhinneka Tunggal Ika” yang artinya “Berbeda-beda tetapi tetap satu jua”.

Persatuan dalam keberagaman ini tentunya sangat penting dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan dalam bernegara, mendukung stabilitas ekonomi, membangun kehidupan sosial yang beradab dan yang lainnya.

Urgensi persatuan dan kesatuan dalam kebhinnekaan ini dapat mewujudukan:

  • Kehidupan masyarakat yang serasi, selaras dan seimbang.
  • Pergaulan antarsesama Bangsa Indonesia yang lebih akrab.
  • Perbedaan bukan menjadi sumber masalah melainkan pemersatu.
  • Memperlancar proses pembangunan Negara Indonesia.

Setelah kita mengetahui betapa vitalnya persatuan dan kesatuan di dalam masyarakat Indonesia, kita juga perlu mengetahui apa saja alat pemersatu Bangsa Indonesia yang bisa mempererat kita semua sebagai Bangsa Indonesia.

10 Alat Pemersatu Bangsa Indonesia

  1. Pancasila, sebagai dasar falsafah Negara Indonesia.
  2. Bhinneka Tunggal Ika, sebagai semboyan Negara Indonesia.
  3. Burung Garuda, sebagai lambang Negara Kesatuan Republik Indonesia.
  4. Bahasa Indonesia, sebagai bahasa pemersatua Bangsa Indonesia.
  5. Indonesai Raya, sebagai lagu kebangsaaan Indonesia.
  6. Bendera Merah Putih, sebagai bendera Negara Indonesia.
  7. UUD 1945, sebagai landasan konstitusi Negara Indonesia.
  8. Konsep Wawasan Nusantara.
  9. Bentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia.
  10. Kebudayaan daerah sebagai kebudayaan nasional.



Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

Write a comment

Ada 9 Komentar untuk Berita Ini

View all comments

Write a comment